JAKARTA - Sudah lama netizen Twitter mengharapkan kehadiran tombol “edit”. Tujuannya tentu saja biar pengguna yang merasa kurang puas dengan cuitan bisa mengeditnya. Entah karena cuitan tersebut terlalu sinis, nyinyir, atau malah memalukan.
Akan tetapi, CEO Twitter Jack Dorsey menyampaikan ketika sesi wawancara dengan Wired pada Januari 2020 lalu bahwa platformnya tidak akan dibekali fitur tersebut. Dan jika melihat pembaruan yang akan diluncurkan perusahaan, pengguna tampaknya musti mengubur dalam-dalam harapan tersebut.
Berdasarkan temuan peneliti dan leakers Jane Manchun Wong, Twitter ketahuan tengah mengembangkan versi alternatif dari fitur Edit. Informasi tersebut dibagikan oleh Jane melalui akun Twitter pribadinya. Jane menyebutnya sebagai fitur Undo Send.
Twitter is working on “Undo Send” timer for tweets pic.twitter.com/nS0kuijPK0
— Jane Manchun Wong (@wongmjane) March 5, 2021
Pada dasarnya berfungsi untuk menarik cuitan yang sudah diunggah pengguna. Asumsinya, penarikan tersebut dilakukan dalam durasi waktu yang sudah ditentukan.
Dari unggahan tersebut, kita bisa melihat bahwa tombol Undo Send bakal langsung muncul beberapa saat setelah pengguna mengunggahnya. Tombol tersebut muncul di bawah kotak pemberitahuan ‘Your Tweet was sent”.
Di dalam tombol Undo, terdapat efek garis yang berjalan. Efek tersebut mengindikasikan bahwa tombol Undo Send hanya akan aktif selama kurang lebih lima detik. Artinya, pengguna memiliki waktu sekira lima detik untuk menunda cuitan.
BACA JUGA:
Sudah Pernah Diujicoba
Sebenarnya tombol ini sudah lama disinggung Twitter. Pada bulan Juli tahun lalu, Twitter pernah mengadakan survei terkait penerapan tombol Undo Send.
Di dalam survei tersebut, Twitter menanyakan fitur-fitur yang dianggap penting dan kurang penting oleh pengguna. Mengutip keterangan Ubergizmo, fitur Undo Send juga disertakan di dalam survei tersebut. Bebarengan dengan fitur lain seperti video publishing, auto responses, badges, dan sebagainya.
Saat survei, Twitter menyebut fitur Undo Send sebagai jendela berdurasi 30 detik yang bisa dipakai pengguna untuk menarik cuitan. Sehingga pengguna lain tidak bisa melihatnya. Sayangnya, hasil survei tidak dijelaskan lebih lanjut oleh perusahaan.
Untuk sementara ini, belum banyak informasi yang bisa penulis dapatkan mengenai fitur ini. Terkait bagaimana fitur bekerja serta perbedaan fitur tersebut dengan pengguna yang menghapus cuitan secara manual.