JAKARTA - Drama Korea Nevertheless akan mengakhiri cerita pada hari ini, 21 Agustus. Song Kang dan Han So Hee sebagai pemeran utama mengungkap adegan favorit mereka selama 10 episode berjalan.
Song Kang menjelaskan adegan pertemuan pertama Park Jae Eon dan Yoo Na Bi di sebuah pub sebagai adegan favoritnya.
“Saya suka (adegan) itu karena adegan itu memotret seluk beluk hubungan mereka. Rasa antusias dan berdebar mengenai pertemuan antara dua orang yang tidak tahu takdir mereka,” kata Song Kang mengutip Spotvnews pada hari ini, 21 Agustus.
Han So Hee sebagai Yoo Na Bi memilih adegan saat Yoo Na Bi mencium Park Jae Eon di akhir episode 2. Dia juga menyakini adegan ini menarik perhatian penonton.
BACA JUGA:
Mereka juga berterima kasih kepada penonton yang mendukung Nevertheless hingga akhir cerita.
“Saya pikir kalian akan lebih menikmati dramanya jika berfokus dengan Park Jae Eon yang bisa berubah karena Yoo Na Bi. Terima kasih untuk kalian yang memberi cinta untuk Nevertheless. Ini adalah saat-saat saya bersyukur,” kata Song Kang.
“Saya harap drama Nevertheless menjadi kenangan yang manis dan tontonan yang baik di tengah musim panas yang terik ini,” kata Han So Hee.
Episode terakhir Nevertheless akan tayang hari ini, 21 Agustus pukul 23.00 waktu Korea Selatan.