Bagikan:

KUALA LUMPUR - Perdana Menteri Malaysia Ismail Sabri Yaakob menjenguk mantan Perdana Menteri Mahathir Mohammad, yang sedang menjalani perawatan jantung di Institut Jantung Negara (IJN) Jalan Tun Razak, Kuala Lumpur, Sabtu 22 Januari.

Wakil Presiden UMNO tersebut mengungkapkan kunjungannya itu melalui cuitan di akun Twitter dan status Facebook. "Baru saja tiba di Institut Jantung Negara untuk menjenguk mantan Perdana Menteri Tun Dr Mahathir Mohamad @chedetofficial yang dimasukkan ke IJN," katanya seperti dilansir Antara.

Ismail mengatakan dirinya bertemu dengan istri Mahathir, Dr Siti Hasmah Mohamad Ali, di IJN. Dia berharap keluarga  Mahathir Mohamad terus bersabar. 

Sementara itu, putri Mahathir, Marina Mahathir, dalam pernyataannya mengatakan sejak dua hari yang lalu ayahnya dirawat di Institut Jantung Negara (IJN) untuk menjalani operasi elektif lanjutan. Operasi tersebut sebelumnya berhasil dilaksanakan pada 8 Januari 2022.

"Keadaan beliau kini stabil dan memberi respons yang baik kepada perawatan tersebut. Tun Dr. Siti Hasmah Mohd Ali serta keluarga memohon agar rakyat mendoakan supaya beliau segera sembuh sepenuhnya," katanya.

Ismail Sabri Yaakob berharap dan berdoa untuk kesembukan Mahatir Mohammad yang pernah menjadi Perdana Menteri dalam dua periode yang berbeda itu.

Perdana Menteri Malaysia Ismail Sabri Yaakob (kanan), menjenguk mantan Perdana Menteri Mahathir Mohammad yang sedang menjalani perawatan jantung di Institut Jantung Negara (IJN) Jalan Tun Razak Kuala Lumpur, Malaysia, Sabtu 21 Januari. (Foto Antara)