JAKARTA - Hampir setiap hari Jakarta dilanda hujan hingga menyebabkan banjir di beberapa tempat.
Untuk mengantisipasi hal ini, petugas Sumber Daya Air Kecamatan Gambir melakukan pengerukan selokan di Jalan Tanah Abang 5, Gambir, Jakarta Pusat pada Selasa, 14 Desember kemarin.
Petugas pun membersihkan puluhan kubik lumpur yang menyumbat gorong-gorong.