JAKARTA - Polres Tangerang Selatan meringkus artis berinisial BJ. Penangkapan ini berkaitan dengan kasus narkotika.
"Betul (ada artis ditangkap, red). Inisial BJ," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Endra Zulpan kepada VOI, Sabtu, 11 Desember.
Ia mengatakan pesinetron itu ditangkap pada Jumat malam, 10 Desember kemarin. Namun, Zulpan tidak merinci di mana dan barang bukti apa saja yang ditemukan dalam proses tersebut.
Lebih lanjut, dirinya juga memastikan penangkapan ini tidak ada kaitannya dengan pesinetron Jeff Smith yang baru ditangkap karena kasus yang sama.
"Bukan, beda. Ini beda kasus enggak ada kaitannya," tandasnya.