Resepsi Telan Biaya Rp28 Miliar, Simak 5 Foto Bahagianya Putri Bill Gates Saat Menikah
JAKARTA - Pernikahan Jennifer dan Nayel Nassar masih menjadi sorotan warganet. Banyak yang penasaran dengan pernikahan putri pertama dari Bill Gates dan Melinda French yang dikabarkan menelan biaya Rp28 Miliar.
Mereka menikah secara Islam pada Jumat, 15 Oktober. Dikutip dari Daily Mail, pernikahan tersebut digelar di peternakan Jennifer, yang terletak di Westcherter, North Salem, New York. Lahan seluas 142 hektar itu dibeli orang tua Jennifer dan diberikan oleh Bill dan Melida Gates setelah Jennifer lulus dari Stanford pada 2016.
Pemilihan lokasi ini tentu bukan tanpa alasan. Suami Jennifer, Nayel adalah pria muslim asal Mesir yang besar di Kuwait. Ia berasal dari keluarga kaya, meskipun tak sekaya Bill Gates yang merupakan salah satu orang terkaya di dunia.
Nayel adalah atlet berkuda profesional. Sejak 10 tahun, Nayel sudah dibelikan kuda dan menempuh pelatihan berkuda di Eropa. Dikutip dari Federation of Equestrian, saat ini dia menempati posisi 42 di seluruh dunia dengan memenangkan 36 kompetisi sejak 2010.
Jennifer dan Nayel sama-sama lulusan Stanford. Mereka pacaran sejak tahun 2017. Menikah di 'kandang kuda' tentu membuat mereka semakin kompak.
Buktinya, dalam foto-foto yang beredar, Jennifer tak henti menebarkan senyum. Akad nikah secara Islam itu dihadiri 300 tamu.
Jennifer mengenakan gaun renda lengan panjang yang dirancang khusus Vera Wang untuk resepsi pernikahannya pada Sabtu, 16 Oktober.
Pernikahan Jennifer Gates dan Melinda menghabiskan Rp28 miliar bukan tanpa alasan. Pernikahan keduanya ini dinilai menggelontorkan biaya paling murah ketimbang pernikahan Meghan Markle dan Pangeran Harry yang menghabiskan Rp652 miliar.
Meskipun terkesan sederhana untuk ukuran putri Bill Gates, namun pernikahan itu dihadiri Coldplay dan Harry Hudson.
Jennifer juga bahagia karena pernikahan keduanya membuat Melinda dan Bill Gates tampil 'akur' demi menemani sang putri, meskipun mereka sudah bercerai.
Baca juga:
- Putri Bill Gates, Jennifer Menikah dengan Nayel Nassar Secara Islam
- Baru Minta Maaf Setelah Viral, Rachel Vennya: Aku Curang dan Belum Ada Mental
- Sinopsis Film Losmen Bu Broto, Persoalan Ibu yang Mendominasi dan Anak yang Berontak
- Biar Bercinta Semakin Intim, Kenali 7 Bagian Tubuh Pria yang Sensitif Jika Disentuh