Efek Domino Facebook Padam, Situs Pengecekan Internet Juga Terbebani, Ini Penyebabnya!
JAKARTA - Ketika sesuatu terjadi, seperti pemadaman yang dialami Grup Facebook, ada efek knock-on yang sangat besar. Misalnya, ke situs web yang bertujuan untuk memberi tahu pengguna jika layanan sebuah situs sedang tidak aktif, yang disebut Is It Down Right Now.
Situs ini harus berjuang mati-matian di bawah banyaknya beban orang yang mencoba melihat status Instagram dan Facebook mereka, yang tiba-tiba tak bisa diakses. Banjirnya pengguna yang sekedar ingin tahu ini membuat Is It Down Right Now, ikut bermasalah.
Cloudflare, sebuah perusahaan yang menjalankan layanan DNS (DNS bertindak seperti peta untuk browser web Anda ketika mencoba menemukan situs web dan juga kemungkinan pelakunya ketika terjadi pemadaman besar), melaporkan bahwa mereka harus memobilisasi sumber daya tambahan untuk menjaga lalu lintas orang yang mencoba masuk ke Facebook (atau Instagram atau WhatsApp) secara berulang kali.
Jika Anda perlu memeriksa apakah situs lain sedang down, Anda masih memiliki opsi. Ada DownDetector yang bisa digunakan, serta Down for Everyone or Just Me (DFEOJM yang bisa memberi tahu bahwa bukan hanya Anda saja yang bermasalah dengan Is It Down).
Tentu saja, ketika Facebook down, kita semua perlu melakukan sesuatu untuk memastikannya. Akun resmi Twitter , serta Jack Dorsey sendiri, dengan senang hati mengolok-olok situasi ini. Ini membuat twitter pun kebanjiran pengguna. Akan tetapi setiap situs memiliki batasnya. Akibatnya, Twitter pecah untuk beberapa pengguna juga. Halaman status perusahaan mengatakan ada masalah dengan API-nya, yang telah diselesaikan.
Baca juga:
Di dunia peretasan, ada sesuatu yang disebut serangan DDoS (Distributed Denial-of-Service), di mana penyerang pada dasarnya mengumpulkan banyak sumber daya komputasi dan menggunakannya untuk menghasilkan banyak lalu lintas ke situs web. Kondisi itu membuat situs web menjadi down karena terlalu sibuk menangani lalu lintas di web-nya
Jika mereka tak memiliki daya yang cukup, situs web akan mati — dan kemungkinan besar itulah yang terjadi dengan Is It Down Right Now. Alih-alih ulah dari peretas jahat, separuh pengguna internet mungkin secara tidak sengaja membanjiri layanan mereka yang hanya ingin apa yang sedang terjadi sebenarnya dengan Facebook. Itulah yang terjadi ketika halaman status Facebook padam yang kemudian mengakibatkan hal sama dengan layanan lainnya.