Pemain Drama Squid Game, Jung Ho Yeon Pamer Pertemanan dengan Jennie BLACKPINK
JAKARTA - Nama Jung Ho Yeon sedang ramai diperbincangkan di internet. Pasalnya dia baru menapaki dunia akting dengan berperan sebagai Saebyeok dalam serial Netflix, Squid Game.
Jung Ho Yeon adalah seorang model internasional yang debut di panggung fesyen sejak umur 16 tahun. Tahun ini, dia tampil sebagai aktris lewat peran perdananya di Squid Game.
Seiring dengan kepopulerannya, terungkap beberapa fakta baru salah satunya adalah dia berteman akrab dengan Jennie dari grup BLACKPINK.
Diketahui Lee Jung Jae, lawan main Jung Ho Yeon mengatakan Jennie tidak hanya mengirim coffee truck di lokasi syuting. Dia juga sempat menyambangi lokasi syuting untuk mendukung temannya.
Baca juga:
Minggu, 26 September, Jung Ho Yeon mengunggah foto bersama Jennie di lokasi Squid Game. Ho Yeon terlihat mengenakan pakaian tracksuit berwarna hijau yang ikonik dalam serialnya.
Jennie pun terlihat kasual dengan pakaian warna hitam dan jeans serta sneaker. Beberapa saat kemudian, Jennie membagikan video saat dia menerima merchandise Squid Game dari Jung Ho Yeon.
Pertemanan mereka membuat warganet terkejut sekaligus merasa senang. Keduanya datang dari industri berbeda namun ternyata mereka sudah berteman sejak lama.
“Dua sahabat yang cantik,” kata seorang warganet.
“Baru tahu mbak Jennie temennya Saebyeok,” kata yang lainnya.
“Semoga Jennie bisa tampil di musim kedua Squid Game,” tulis warganet satunya.