Demi Anak dan Pengasuhnya, Istri Chef Arnold Poernomo Borong BTS Meal
JAKARTA - Demam BTS Meal membuat kehebohan di gerai Mc' Donalds. Beberapa gerai ditutup karena terjadi antrian yang panjang dan membuat kerumunan. Beberapa gerai bahkan sampai ditutup untuk menghindari risiko penularan COVID-19.
BTS Meal merupakan kolaborasi Mc'Donalds dengan BTS. Dalam menu itu terdapat tiga item produk yakni, minuman, kentang goreng ukuran medium, dan yang spesial adalah chicken nugget dilengkapi dengan saus cajun dan saus sweet chilli.
Bukan cuma Army yang heboh dengan BTS Meal ini. Istri Chef Arnold Poernomo juga kena demam menu, BTS Meal. Di Instagram Stories, juri Master Chef Indonesia itu mengunggah foto bersama Renata Moeloek. Keduanya sedang memegang gelas minum dari menu BTS Meal.
"Yang lagi ramai katanya," tulis Chef Arnold di Instagram Stories yang sudah terverifikasi, Rabu (9/6/2021).
Sementara di unggahan selanjutnya, Chef Arnold membagikan tangkapan layar percakapan dengan istrinya, Tiffany Soetanto. Rupanya sang istri memborong menu BTS Meal sebanyak 15 paket.
"Lol aku beli 15 (paket) BTS Meals," kata Tiffany.
"Bangga??," balas Chef Arnold pada sang istri.
Baca juga:
- Tenang Saja tak Perlu Takut Kehabisan, BTS Meal Bukan Cuma Sehari, tapi Sebulan
- Kerumunan Antrean BTS Meal, 20 Gerai McDonald's Jakarta Ditutup Sementara, 12 Gerai Dapat Teguran Tertulis
- Ada Penampakan Mirip Black Widow di Trailer Baru Serial Loki di Disney+hotstar
- Dijodohkan Deddy Corbuizer dengan Ivan Gunawan, Ayu Ting Ting Minta Mahar Rp5 Miliar
Tiffany Soetanto mengatakan, ia sengaja membeli menu BTS Meal untuk membuat sang anak senang. Bukan cuma anaknya yang demam BTS Meal, ternyata pengasuh anaknya juga suka.
"Arthur happy, Sus happy," ujar Tiffany.
"Lol, good," balas Chef Arnold Pornomo.
Tak main-main, istri Chef Arnold rupanya merogoh kocek hingga Rp3 Juta untuk memberi BTS Meal ini. Chef Arnold memberitahukan hal tersebut dalam unggahan Instra Story yang lain.