Ellie Goulding Melahirkan Anak Pertama

JAKARTA - Penyanyi Ellie Goulding resmi menjadi seorang ibu. Kabarnya, dia sudah melahirkan anak pertamanya setelah memberitahu kehamilannya pertama kali lewat sebuah majalah.

Kabar ini langsung dikonfirmasi suami Goulding, Caspar Jopling di mana dia mengunggah foto di Instagram Story pada Minggu, 2 Mei. Dia mengatakan bahwa sang ibu dan anak dalam kondisi sehat dan bahagia.

Lebih lanjut, Jopling tidak akan menjawab apapun mengenai kehidupan privasinya. Dia berharap publik bisa memahami keinginan mereka berdua.

Beberapa waktu lalu, pelantun Burn ini menceritakan kehamilannya yang tidak direncanakan. Mereka baru mengetahui ketika mereka merayakan ulang tahun pernikahan yang pertama.

“Karena ini bukan sesuatu yang saya rencanakan dan saya merasa ada perjalanan sendiri, itu yang membuat saya sangat tertutup dan protektif soal kehamilan ini.”

Ellie Goulding menikah dengan pemilik galeri seni, Caspar Jopling pada Agustus 2019 lalu. Keduanya bertemu di tahun 2016 di sebuah restoran. Lalu mereka bertunangan pada Agustus 2018.

Di sisi lain, pada Januari 2021, Ellie Goulding merilis lagu barunya berjudul New Love bersama duo Silk City.