Gebrakan Wali Kota Bobby Nasution Garap Pelebaran Jalan di Medan: Jangan Biarkan Terbengkalai
MEDAN - Wali Kota Medan Bobby Nasution terus merealisasikan janji pembenahan kota di tahap awal. Setelah beres-beres drainase, kini Bobby Nasution memastikan proyek pelebaran jalan di Medan dikerjakan.
“Saya memastikan agar pelebaran jalan menuju Pasar Induk Lau Cih di Kecamatan Medan Tuntungan terlaksana dengan baik.
Karena jika lama dibiarkan terbengkalai, lahan yang sudah kita bebaskan untuk pembangunan jalan bisa dikuasai oknum yang tidak bertanggungjawab,” kata Bobby Nasution, Rabu, 10 Maret.
Bobby Nasution menuturkan banyaknya sampah di areal jalur pelebaran jalan. Sampah-sampah yang sempat bikin Bobby terpaku dipastikan sudah dibersihkan.
“Terlebih beberapa waktu lalu, saya sempat melihat banyak tumpukan sampah yang berada di areal yang akan dibeton menuju Pasar Induk Lau Cih ini dan alhamdulillah sudah dibersihkan oleh pihak terkait,” katanya.
Baca juga:
- Kabar Baik dari Medan, Wali Kota Bobby Keruk Parit Sulang Saling untuk Cegah Banjir
- Wali Kota Medan Bobby Nasution Terpaku Lihat Hamparan Sampah: Semua Harus Berbenah
- Pengadaan Lahan Rumah DP Rp0 Diketahui Anies? Wagub Riza: Kami Tak Tahu Teknisnya
- Kecelakaan Maut Bus Pariwisata Masuk Jurang di Sumedang, Belasan Orang Dilaporkan Tewas
Soal sampah yang disinggung Bobby pernah diutarakan pada Senin, 8 Maret. Saat itu Bobby tengah blusukan dan menemukan sampah salah satunya di Jalan Jamin Ginting menuju Pasar Induk Lau Cih Medan.
“Sampah menjadi salah satu persoalan yang menjadi prioritas bagi Pemko Medan untuk segera diselesaikan,” kata Bobby Nasution saat melihat hampran sampah.
“Untuk membenahi masalah sampah dan menciptakan lingkungan yang bersih di seluruh wilayah Kota Medan, butuh kolaborasi kuat. Saya akan terus memantau persoalan sampah dan memastikan aparatur terkait dapat segera berbenah,” sambung Bobby Nasution.