Polisi Buru Pria yang Cekik Bayinya Sendiri di Makassar
JAKARTA - Tim Polsek Panakkukang, Makassar, Sulsel, masih memburu pria berinisial IL yang diduga menganiaya anaknya sendiri. IL mencekik bayinya karena dipengaruhi minuman keras (miras).
“Masih dikejar, tempat-tempat yang biasa dikunjungi pelaku juga didatangi anggota tapi pelaku belum didapat,” kata Kanit Reskrim Polsek Panakkukang Iptu Iqbal Usman dihubungi VOI, Selasa, 20 Oktober.
Bocah dianiaya ayah kandungnya saat berada di rumahnya Jalan Pampang, Panakkukang, Makassar pada Jumat, 16 Oktober. Nenek korban melihat IL sedang mencekik bayinya sendiri.
Baca juga:
Kasus ini ditangani setelah nenek bayi yang dianiaya melapor ke tetangga saat melihat bayi dicekik. Setelahnya, keluarga melapor ke polisi.
“Saya kan tidak serumah, tapi ada orang kasi beri tahu saya bilang cucumu di sana dicekik. Pas saya pulang, di lorong saya lihat anakku (ibu korban) berteriak-teriak,” kata nenek korban Kiki di Polsek Panakkukang.
Dari laporan pihak keluarga, polisi melakukan penanganan hukum. Ada empat orang saksi yang diperiksa terkait peristiwa penganiayaan ini.
“Waktu itu kita antar ke rumah sakit untuk visum dan dikasih obat, setelahnya dibawa kembali ke rumah. Pelaku diduga dipengaruhi minuman keras,” sambung Iptu Iqbal.