4 Hari Menghilang di Sungai Cisadane Bogor, Tim Gabungan Akhirnya Menemukan Jenazah RA

BOGOR - Tim SAR gabungan mengevakuasi jenazah pemancing bernama RA (23) di aliran Sungai Cisadane, Rancabungur, Kabupaten Bogor, Jawa Barat hari ini. Korban diketahui hilang selama empat hari sejak Minggu, 9 Januari petang.

"Lokasi penemuan berjarak sekitar 12 kilometer dari titik hilangnya korban. Saat ditemukan sudah meninggal dunia dan sudah diserahkan ke pihak keluarga," ungkap Penata Penanggulangan Bencana Muda pada BPBD Kabupaten Bogor, M Adam saat dihubungi, Antara, Rabu, 12 Januari.

Korban ditemukan pada pencarian hari keempat yang dilakukan dengan cara menyelam oleh tim SAR, terdiri dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), Brimob dan anggota Damkar.

Korban ditemukan sekitar pukul 11.40 WIB di tepi Sungai Cisadane, Kampung Cimanggu RT 01/03, Desa Mekarsari. Camat Dramaga, Tenny Ramdani mengatakan, RA (23) hanyut di Sungai Ciapus sekitar pukul 15.45 WIB.

Saat itu Rizky sedang memancing di tengah sungai dengan berpijak pada bebatuan. Kemudian, tiba-tiba saja air mengalir dengan deras hingga menyeret dirinya.

Meski sempat bertahan beberapa lama dengan berpegang pada bebatuan, tapi Rizky akhirnya kalah oleh derasnya air sungai hingga terbawa aliran sungai.

Rizky Ramadhan merupakan warga Kampung Bojongsempur Kecamatan Sukaraja, Kabupaten Bogor.